BANJARMASIN – Universitas Islam Negeri Antasari kembali membuka kesempatan bagi putra-putri terbaik bangsa untuk bergabung menjadi bagian dari civitas academica. Hal ini ditegaskan dalam acara Sosialisasi Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun 2026 yang digelar di Auditorium Mastur Jahri Kampus 1, Jumat (23/01).

