
Resmi Kantongi Lisensi BNSP, UIN Antasari Banjarmasin Siapkan Lulusan Berdampak Global
BANJARBARU – Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin mencatatkan sejarah baru dalam peningkatan mutu pendidikan tinggi di Kalimantan. Dalam agenda Rapat Kerja Tahun 2026 yang digelar di Banjarbaru, Senin (26/01), UIN Antasari secara resmi menerima Sertifikat Lisensi Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Pihak Pertama (P1) dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).
Langkah strategis ini menegaskan transformasi UIN Antasari menuju Competency and Employability Driven University, dengan ijazah akademik akan didampingi oleh sertifikat kompetensi resmi negara, sebagai “paspor” bagi lulusan untuk menembus dunia kerja nasional maupun global.
Apresiasi BNSP: UIN Antasari Jadi Role Model
Komisioner BNSP Sektor Pendidikan Prof. Dr. H. Amilin, S.E., S.H., M.Si., Ak., C.A., yang menyerahkan langsung lisensi tersebut, memberikan apresiasi tinggi atas kinerja cepat Tim UIN Antasari. Menurutnya, pendirian LSP di UIN Antasari memecahkan rekor kecepatan dibandingkan perguruan tinggi lain di wilayah barat Indonesia.
“Proses pendirian LSP di UIN Antasari Banjarmasin lebih cepat dari yang saya prediksikan. Sebagai gambaran, di Jakarta, prosesnya bisa memakan waktu 13 bulan, tetapi UIN Antasari hanya butuh 8 bulan saja. Ini prestasi luar biasa,” ungkapnya sebelum menyerahkan sertifikat.
Prof. Amilin menambahkan, bahwa UIN Antasari kini didorong untuk menjadi Certification Ecosystem Leader atau pemimpin ekosistem sertifikasi, bahkan direkomendasikan menjadi pembina bagi Perguruan Tinggi Keagamaan Islam lainnya yang ingin mendirikan LSP.
Bukan Sekadar Lulus, Tapi Berdampak
Rektor Prof. Dr. Hj. Nida Mufidah, M.Pd. menegaskan, bahwa kehadiran LSP P1 adalah jawaban atas tantangan pengangguran terdidik. Dirinya menekankan, bahwa UIN Antasari tidak ingin sekadar menjadi “menara gading” yang hanya memproduksi teori, tetapi harus mencetak lulusan yang relevan dengan kebutuhan industri.
“Kita ingin melahirkan generasi yang siap pakai, bukan siap latih. Mahasiswa tidak cukup hanya membawa ijazah dan transkrip nilai, tetapi harus ditambah keterampilan spesifik yang teruji. Besi harus ditempa di wadah yang tepat untuk menjadi pusaka tajam; begitu pula mahasiswa, kita tempa dengan kurikulum dan uji kompetensi agar berdampak bagi peradaban,” tegas Prof. Nida.
Saat ini, UIN Antasari telah menyiapkan 24 asesor kompetensi dan skema sertifikasi unggulan, termasuk Skema Penerjemah Teks Umum, Penyelia Halal, dan Pengelola Zakat, yang akan terus dikembangkan ke skema-skema futuristik lainnya.
Mencetak Profil Lulusan Masa Depan
Dalam paparannya, Prof. Amilin juga menantang program studi di UIN Antasari untuk merancang profil lulusan yang futuristik, guna mengisi peluang kerja global yang bergaji tinggi. Beberapa profil lulusan masa depan yang dirancang meliputi Islamic Family Dispute Resolution Specialist, Fintech Syariah Compliance Officer, hingga Digital Governance Expert.
“Jika ingin lulusan cepat bekerja, kompetensi harus dipastikan sejak mahasiswa masih aktif di bangku kuliah. LSP P1 adalah investasi reputasi untuk menyiapkan masa depan lulusan yang cerah dan sejahtera,” tambah Prof. Amilin.
Ajakan Bergabung ke UIN Antasari
Dengan resminya lisensi LSP ini, UIN Antasari Banjarmasin kini memiliki keunggulan kompetitif yang nyata dibandingkan perguruan tinggi lainnya. Prof. Amilin memberikan pesan khusus bagi para calon mahasiswa yang sedang mencari tempat kuliah.
“Bagi siswa yang menjelang lulus SMA, carilah perguruan tinggi yang betul-betul menyiapkan calon lulusannya dengan bekal sertifikasi kompetensi. Pilihlah UIN Antasari Banjarmasin, karena lulusannya tidak hanya dibekali ijazah, tetapi juga sertifikat kompetensi sebagai bekal berkompetisi di dunia kerja,” pungkas Prof. Amilin.
Transformasi ini menjadikan UIN Antasari Banjarmasin sebagai pilihan tepat bagi generasi muda yang ingin menjadi sarjana yang Unggul, Berakhlak, dan Berdampak, serta memiliki jaminan kompetensi yang diakui negara.
(Fur/Faj)




